Mari Berbagi Berkat Tuhan

 photo UskupEmeritusKAMMgrPiusDautabra.jpg Photobucket

MENDAMBAKAN BERKAT TUHAN

SYALOM...SELAMAT DATANG.
"Maka hendaklah sekarang ini kelebihan kamu mencukupkan kekurangan mereka, agar kelebihan mereka kemudian mencukupkan kekurangan kamu, supaya ada keseimbangan."(2Kor 8:14)
"Muliakanlah Tuhan dengan hartamu dan dengan hasil pertama dari segala penghasilanmu." (Amsal 3:9)
"Janganlah menahan kebaikan dari pada orang-orang yang berhak menerimanya, padahal engkau mampu melakukannya." (Amsal 3:27)
"Barangsiapa mempunyai harta duniawi dan melihat saudaranya menderita kekurangan tetapi menutup pintu hatinya terhadap saudaranya itu, bagaimanakah kasih Allah dapat tetap di dalam dirinya?" (1 Yohanes 3:17)
Saya Pastor Paroki Maria dari Gunung Karmel Tigalingga, atas nama Panitia Pembangunan dan semua umat, memohon bantuan uluran kasih/dana untuk pembangunan Gereja Paroki. Kami sangat membutuhkan berkat Tuhan lewat uluran tangan dari para donatur.
Kami berharap dan berdoa Para Saudara berkenan berbagi berkat Tuhan kepada kami untuk pembangunan Gereja ini yang adalah rumah Tuhan sendiri.
BRI 5379 Unit Tigalingga Sidikalang
No. Rekening : 5379-01-000112-50-8
Nama : PANITIA PEMBANGUNAN GEREJA KATOLIK.
ATAU
BCA KCU MEDAN
NO.0222053453.
Atas Nama : ADYTIA PERMANA P.
(Adytia Permana P. adalah Romo Adytia Permana Perangin-angin O.Carm. Beliau dulu bertugas di Paroki Tigalingga, juga mengawali pembangunan ini, namun sekarang beliau bertugas di Keuskupan Agung Medan sebagai ekonom.Beliau kami minta buka rekening di BCA khusus untuk pembangunan ini, karena di daerah kami tidak ada BCA.)
Kami sangat senang bila sudah mentransfer persembahan, bapak/ibu/saudara/saudari memberitahukan ke kami melalui:
E mail ke :.
parokimariagk3lingga@yahoo.com
atau di SMS ke:.
Romo Anton Manik O.Carm : 081370836645
Romo Willy O.Carm : 081333837433
Untuk lebih jelasnya permohnan kami ini, Para Saudara dapat melihatnya di sini.... Sehubungan dengan Gambar pembangunan dapat melihatnya di sini....
Demikian kiranya Permohonan ini kami sampaikan. Atas dukungan, doa dan bantuan Bapak, Ibu dan Para Saudara-Saudari, kami mengucapkan banyak terima kasih.Berkat Tuhan senantiasa menyertai kita semua. Amin.
HORMAT KAMI:
Pastor Antonius Manik O.Carm

VARIA PAROKI

REKOLEKSI DAN AKSI PANGGILAN TELAH TERLAKSANA DENGAN SANGAT BAIK ;"> "APA YANG KAMU CARI?" (Yoh 1:38).
Puji syukur pada Tuhan, karena Rekoleksi dan Aksi panggilan untuk siswa-siswi Katolik Usia SMP dan SMA se-paroki Tigalingga sudah terlaksana dengan sangat baik. Kegiatan ini dihadiri hampir 400 orang anak. Semuanya dapat terlaksana hanya karena berkat Tuhan. Terimakasih juga kami sampaikan kepada semua Saudara yang telah mendukung dan mendoakan kegaitan kami ini. Kegiatan ini dilaksanakan hanya dengan menggunakan dana partisipasi peserta dan swadaya paroki, karena tidak mendapatkan bantuan dari donatur manapun, namun karena berkat Tuhan dan doa para Saudara, semuanya dapat berjalan dengan sangat baik. Semoga dari antara anak-anak ini, kelak ada yang menjadi Imam dan biarawan-biarawati.
Photobucket
Tuhan memberkati kita.
Kegembiraan dan Persaudaraan
Photobucket
Hari Ulang tahun Romo Anton M.Carm yang seharusnya tanggal 15 Januari 2010, baru dirayakan hari Minggu Minggu 16 Januari 2011 lalu, bersama Romo-romo Karmel se-Dairi, bersama beberapa umat Paroki Tigalingga di Aula Paroki Tigalingga. Pada kesempatan itu, Rm. Bernad O.Carm, pastor paroki Sidikalang memberi kado ulang tahun yakni 20 sak semen untuk pembangunan Gereja dan Rm. Anton sendiri menyumbangkan semua hadiah ultah untuk pembangunan Gereja. Saat itu, hadiah uang yang diperoleh sebanyak Rp. 1.100.000,-. Lumayanlah untuk tambahan dana pembangunan Gereja. Trimakasih buat semuanya.
Saldo Pesta Pelantikan Pengurus Gereja dan Penerimaan Sakramen Krisma, 6-7 Nop. 2010.
Pada hari Kamis 18 Nopember 2010 telah diadakan Evaluasi dan pembubaran Panitia. Saldo dari kegiatan tersebut adalah Rp. 22.320.500 Acara ini dapat berjalan dengan baik karena partisipasi semua umat. Dana juga bisa Saldo karena umat menyumbangkan hasil-hasil pertanian mereka dengan harapan ada Saldo untuk pembangunan Gereja Paroki.Jadi selain dana partisipasi dari umat, juga umat menyumbangkan hasil pertanian yang dibutuhkan untuk mengurangi dana konsumsi. Syukur pada Tuhan, akhirnya memang ada saldo untuk dana pembangunan Gereja. Terimakasih kami ucapkan kepada semua umat Paroki, DPP, Para Panitia, Para Donatur dan siapa saja yang mendoakan dan mendukung kegitan ini. Yesus memberkati kita semua selalu. Amin.

Devosi Kepada Yesus

Devosi Kepada Yesus

Rosario Yesus

Rosario Yesus sesungguhnya sudah dikenal beberapa abad yang lalu, dan menjadi populer kembali ketika pada tahun 1983 Bunda Maria meminta Jelena, salah seorang dari keenam visioner di Medjugorje, supaya kelompok-kelompok doa mengunakan Rosario Yesus sebagi salah satu cara berdoa dalam pertemuan mereka.

Inti Rosario Yesus ini terdiri dari 33 doa Bapa Kami untuk memperingati 33 tahun kehidupan Yesus di dunia, serta 7 peristiwa yang mencakup misteri-misteri utama hidup, karya, wafat, kebangkitan, kenaikan Yesus, dan turunnya Roh Kudus.

Rosario Yesus di buka dengan Sahadat Para Rasul, lalu di daraskan 33 doa Bapa Kami dan di tutup dengan 7 doa Kemuliaan.

Secara berurutan Rosario Yesus didaraskan sebagai berikut:

Dalam Nama Bapa ...

Aku Percaya ...

Misteri Pertama
"Kelahiran Yesus"
Mat1:18-25; Luk2:16-18 ; Yes7:14; ; Yes:1-9

Ujud khusus
Marilah kita bedoa mohon perdamaian dunia.

Renungan dan doa spontan ...

Bapa Kami ... (5x)

Oh Yesus, jadilah kekuatan dan perlindungan kami.


Misteri Kedua
"Kasih Yesus dan belas kasih kepada orang-orang miskin dan yang tertindas"
Mat8:14-17;Luk7:11-15; Mrk10:46-52;Mrk1:40-45

Ujud khusus
Mari kita berdoa untuk Bapa Suci dan para Uskup

Renungan dan doa spontan ...

Bapa Kami ... (5x)

Oh Yesus, jadilah kekuatan dan perlindungan kami.


Misteri Ketiga
"Yesus mengandalkan Bapa-Nya dan melaksanakan kehendak-Nya"
Mat26:39;Mrk14:35-36; Yoh6:32-40;Yoh14:1-7

Ujud khusus
Mari kita berdoa untuk para imam, bruder, suster dan semua mereka yang melayani Allah dengan cara tertentu.

Renungan dan doa spontan ...

Bapa Kami ... (5x)

Oh Yesus, jadilah kekuatan dan perlindungan kami.


Misteri Keempat
"Yesus dengan rela datang ke dunia, menderita dan wafat, karena Ia sangat mengasihi manusia"
Luk22:39-44;Yoh10:14-18; Yoh15:9-13;Rm15:7-13

Ujud khusus
Mari kita berdoa untuk para orang tua dan anak-anak mereka.

Renungan dan doa spontan ...

Bapa Kami ... (5x)

Oh Yesus, jadilah kekuatan dan perlindungan kami.


Misteri Kelima
"Yesus menyerahkan hidup-Nya sebagai kurban untuk kita"
Yoh14:12-16;1Tim2:5-6; Ibr2:9-11;Rm4:24-25

Ujud khusus
Mari kita renungkan untuk diri sendiri, agar rela menyerahkan hidup bagi sesama.

Renungan dan doa spontan ...

Bapa Kami ... (5x)

Oh Yesus, jadilah kekuatan dan perlindungan kami.


Misteri Keenam
"Dengan bangkit dari alam maut, Yesus mengalahkan setan dan kematian"
Mat4:8-11;
Kis2:23-24;
1Kor15:12-19;
2Kor4:11-14

Ujud khusus
Mari kita berdoa supaya kita menyingkirkan segala dosa dari hidup kita, agar Yesus dapat hidup kembali dalam diri kita.

Renungan dan doa spontan ...

Bapa Kami ... (5x)

Oh Yesus, jadilah kekuatan dan perlindungan kami.


Misteri Ketujuh
"Yesus naik ke surga"
Luk24:46-53;Yoh16:25-28; Kis1:8-11;Ibr1:14

Ujud khusus
Marilahkita berdoa supaya kehendak Allah jaya, sehingga kita terbuka terhadap kehendak-Nya dalam hidup kita sehari-hari.

Renungan dan doa spontan ...

Bapa Kami ... (5x)

Oh Yesus, jadilah kekuatan dan perlindungan kami.

Renungan penutup
Mari kita renungkan sejenak mengenai Yesus yang mengutus Roh-Nya serta mohon supaya Roh Kudus turun atas diri kita.

Kemuliaan ... (7x)


Litani Nama Yesus
Madah Bakti, 1991, No.19

Tuhan kasihanilah kami
Tuhan kasihanilah kami

Kristus kasihanilah kami
Kristus kasihanilah kami

Tuhan kasihanilah kami; Kristus dengarkanlah kami
Kristus kabulkanlah doa kami

Allah Bapa di surga, kasihanilah kami
Allah Putra, Penebus dunia,
Allah Roh Kudus,
Allah Tritunggal Mahakudus, Tuhan Yang Maha Esa,
Yesus, Putra Allah yang hidup,
Yesus, Kecemerlangan Bapa,
Yesus, Cahaya Terang Kekal,
Yesus, Raja Mulia,
Yesus, Matahari Kebajikan,
Yesus, Putra Perawan Maria,
Yesus, yang patut dicintai,
Yesus, yang patut dikagumi,
Yesus, Allah yang kuat,
Yesus, Bapa zaman yang akan datang,
Yesus, yang amat kuasa,
Yesus yang amat taat,
Yesus, yang amat sabar,
Yesus, yang lemah lembut dan rendah hati,
Yesus, yang mencintai kami,
Yesus, Allah Pencinta Damai,
Yesus, Pohon Kehidupan,
Yesus, Teladan segala keutamaan,
Yesus, Allah Tuhan kami,
Yesus, Perlindungan kami,
Yesus, Bapa kaum beriman,
Yesus, Perbendaharaan kaum miskin,
Yesus, Gembala yang baik,
Yesus, Terang yang benar,
Yesus, Kebijaksanaan yang kekal,
Yesus, Kebaikan yang tak terbatas,
Yesus, Jalan dan Kehidupan kami,
Yesus, Kegembiraan para malaikat,
Yesus, Raja para bapa bangsa,
Yesus, Guru para rasul,
Yesus, Pengajar para pengarang Injil,
Yesus, Kekuatan para saksi iman,
Yesus, kesucian para perawan,
Yesus, Mahkota segala orang kudus,

Berkasihanlah kiranya, sayangilah kami, ya Yesus
Berkasihanlah kiranya, kabulkanlah doa kami, ya Yesus

Dari segala kejahatan, hindarkanlah kami, ya Yesus
Dari segala dosa,
Dari murka-Mu,
Dari tipu daya setan,
Dari nafsu percabulan,
Dari kematian kekal,
Dari kelalaian akan nasihat-Mu

Oleh penjelmaa-Mu yang gaib dan kudus, selamatkanlah kami, ya Yesus
Oleh kelahiran-Mu,
Oleh masa muda-Mu,
Oleh kehidupan Ilahi-Mu,
Oleh segala pekerjaan-Mu,
Oleh penderitaan dan kesengsaraan-Mu,
Oleh salib dan kesunyian-Mu,
Oleh kelelahan-Mu,
Oleh wafat dan pemakaman-Mu,
Oleh kebangkitan-Mu,
Oleh kenaikan-Mu,
Oleh Ekaristi Kudus yang Kau adakan,
Oleh kegembiraan-Mu,
Oleh kemuliaan-Mu,

Anak Domba Allah, yang menghapus dosa dunia,
sayangilah kami, ya Yesus.

Anak Domba Allah, yang menghapus dosa dunia,
kabulkanlah doa kami, ya Yesus.

Anak Domba Allah, yang menghapus dosa dunia,
kasihanilah kami.

Yesus, dengarkanlah kami,
Yesus, kabulkanlah doa kami.

Marilah berdoa:

Ya Yesus Kristus, Tuhan kami, Engkau telah bersabda:"Mintalah, maka kamu diberi; carilah, maka kamu mendapat; ketuklah maka kamu di bukakan." Kami mohon, anugrahkanlah cinta Ilahi-Mu yang kami minta, agar kami mencintai Engkau dengan segenap hati dalam segala perkataan dan perbuatan, sehingga kami memuji Engkau senantiasa. Ya Tuhan, berilah kami supaya segan serta cinta akan nama-Mu yang suci, karena tak pernahlah Engkau melepaskan dari pimpinan-Mu orang-orang yang Engkau tetapkan dalam kasih-Mu yang teguh; Engkau yang hidup dan bertahta sepanjang masa. Amin


Doa Litani Nama Yesus

Memancarkan Cahaya Kristus

Yesus, yang baik, tolonglah aku untuk menyebarkan
keagungan-Mu di mana saja saja aku berada.
Penuhilah hatiku dengan Roh Kudus-Mu.
Masukilah diriku agar hidupku merupakan pancaran hidup-Mu.
Sinarilah diriku agar setiap orang yang aku jumpai dapat
melihat dan merasakan kehadiran-Mu di dalam diriku.
Tinggallah di dalam diriku agar aku dapat
memancarkan cahaya-Mu dan menerangi mereka.

Semoga aku selalu mewartakan Engkau dengan
perbuatan-perbuatanku yang memberi teladan
dari pada hanya dengan kata-kataku.

Semoga hatiku selalu memancarkan
cahaya cinta kasih yang berasal dari-Mu.
Amin

Disadur dari : http://ekaristi.org/

0 comments:

Post a Comment

Syalom. Terimakasih atas kunjungan dan komentarnya.Semoga Tuhan memberkati para Saudara.

 
Maka hendaklah sekarang ini kelebihan kamu mencukupkan kekurangan mereka, agar kelebihan mereka kemudian mencukupkan kekurangan kamu, supaya ada keseimbangan! (2Kor 8:14)