Paus Fransiskus: Aborsi sangat mengerikan
Paus Fransiskus mengeluarkan kecaman terkait praktik aborsi atau pengguguran janin dalam kandungan dengan menyebutnya sebagai sesuatu yang “mengerikan” yang menyepelekan nilai kehidupan manusia.
Dia mengatakan tindakan itu adalah “menakutkan” untuk berpikir tentang penghentian kehamilan dini.
Sejak pemilihannya pada Maret, Paus belum berbicara menentang aborsi secara tegas seperti pendahulunya.
Dia membuat komentar tersebut dalam pidato tahunannya kepada para diplomat untuk Vatikan tentang “State of the World”.
“Ini sangat mengerikan, bahkan untuk membayangkannya sekalipun, bahwa ada anak-anak korban aborsi yang tak akan pernah melihat cahaya,” kata Paus, seperti dilansir muat BBC, Selasa (14/1/2014).
“Dan sayangnya, apa yang kini dibuang sia-sia oleh orang bukan hanya makanan dan benda-benda yang seharusnya bisa digunakan kembali. Tapi juga manusia, yang dianggap tak perlu ada.”
Beberapa bulan yang lalu Paus Fransiskus mengakui ia tak banyak bicara soal isu-isu seperti aborsi dan kontrasepsi. Ia menjelaskan ia merasa tidak perlu untuk berbicara tentang pertanyaan-pertanyaan kontroversial “sepanjang waktu”.
Masih terkait aborsi, Paus pernah menelepon perempuan yang hamil di luar nikah. Perempuan itu bernama Anna Romano, yang sebelumnya mengirim surat kepada Paus. Ia menceritakan bahwa ia hamil di luar nikah, tapi ia memutuskan untuk tidak mengaborsi bayinya.
Wartawan BBC Alan Johnston di Roma mengatakan bahwa ada kekhawatiran di beberapa kalangan Katolik Roma bahwa Paus tidak cukup tegas terkait pandangan Gereja tentang aborsi.
Beberapa bulan lalu Paus Fransiskus mengakui bahwa ia tak banyak bicara tentang isu-isu seperti aborsi dan kontrasepsi.
Namun, ia menjelaskan bahwa ia merasa tidak perlu berbicara tentang pertanyaan-pertanyaan kontroversial “setiap saat”.
Sumber: UCA News
Disadur dari: indonesia.ucanews.com
0 comments:
Post a Comment
Syalom. Terimakasih atas kunjungan dan komentarnya.Semoga Tuhan memberkati para Saudara.