@Pontifex, Akun Twitter resmi Paus Benediktus XVI
Paus Benediktus XVI kini terjun ke dunia maya dengan memiliki akun Twitter pribadi.
Paus akan nge-tweet menggunakan delapan bahasa berbeda mulai 12 Desember mendatang lewat akun Twitter@Pontifex. Akun itu akan menjawab sejumlah pertanyaan mengenai iman sebagai bagian dari acara audiensi mingguan Paus.
Sekitar 10 jam setelah Vatikan mengumumkan bahwa Paus Benediktus XVI memiliki akun Twitter, akun @Pontifex telah memiliki follower sebanyak seperempat juta orang. Itu baru di akun @Pontifex yang berbahasa Inggris.
Ribuan lainnya menjadi follower di delapan akun bahasa yang berbeda. Selain bahasa Inggris, juga Jerman, Italia, Spanyol, Perancis, Portugal, Arab, dan Polandia.
Itu terjadi saat Paus Benediktux XIV belum mengirimkan satu tweet pun.
Greg Burke, penasehat komunikas Vatikan, mengatakan akun @Pontifex dipilih karena kata itu tidak hanya berarti Paus dalam bahasa latin namun juga berarti pembangun jembatan yang bisa diartikan sebagai pembuat persatuan.
Seberapa sering Paus akan mengeluarkan tweet? “Sesering dia mau,” ujar Burke.
“Meski Paus tidak akan selalu membawa Blackberry atau iPad setiap saat, saya bisa menjamin bahwa apa yang di-tweet di @Pontifex adalah benar kata-kata Paus,” tegas Burke, seperti dilansir mediaindonesia.com.
Disadur dari: indonesia.ucanews.com
Disadur dari: indonesia.ucanews.com
0 comments:
Post a Comment
Syalom. Terimakasih atas kunjungan dan komentarnya.Semoga Tuhan memberkati para Saudara.